Header Ads

1taiwanBANNER

Pendaftaran Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya

Jika anda yang sedang mencari informasi Pendaftaran Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, maka Pendaftaran Dan Biaya Kuliah akan menyampaikan tentang Pendaftaran Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya seperti dibawah ini:



Pendaftaran Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya



Pendaftaran Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya


Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang terletak di kota Surabaya, Jawa Timur, Indonesia.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) memiliki beberapa Fakultas dan Program Studi, yaitu :
  • Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) terdiri dari Jurusan Statistika, Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika.
  • Fakultas Teknologi Industri (FTI) terdiri dari Jurusan Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Fisika, Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Material dan Metalurgi, Teknik Multimedia dan Jaringan, dan Manajemen Bisnis.
  • Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) terdiri dari Jurusan Teknik Sipil, Arsitektur, Teknik Lingkungan, Teknik Geomatika, Desain Produk Industri, Perencanaan Wilayah dan Kota, Teknik Geofisika, dan Desain Interior.
  • Fakultas Teknologi Kelautan (FTK) terdiri dari Jurusan Teknik Perkapalan, Teknik Sistem Perkapalan, Teknik Kelautan, dan Transportasi Laut.
  • Fakultas Teknologi Informasi (FTIF) terdiri dari Jurusan Teknik Informatika, dan Sistem Informasi
Itulah sekilas tentang Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Semoga bisa memberi tambahan informasi mengenai Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Baiklah kita kembali lagi kepembahasan awal membahas tentang jalur-jalur penerimaan mahasiswa baru Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).
Pada tahun ini, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) membuka beberapa jalur penerimaan mahasiswa melalui jalur SNMPTN, jalur SBMPTN, dan jalur Mandiri yang berupa jalur PKM, UMDESAIN, dan Lintas Jalur. Dalam pelaksanaannya, Program PKM-ITS terbagi menjadi 2 macam yaitu Program Kemitraan dan Program Mandiri.
Untuk lebih jelasnya, langsung saja kita membahas masing-masing jalur penerimaan mahasiswa baru Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Simak pembahasannya dengan baik.
1. Pendaftaran SNMPTN ITS
SNMPTN atau Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri adalah jalur seleksi undangan masuk ke Perguruan Tinggi Negeri yang diperuntukkan bagi siswa yang mempunyai prestasi akademik yang baik. Seleksi didasarkan pada penilaian nilai rapor dan prestasi akademik lainnya yang relevan.
Berikut Alur Pendaftaran SNMPTN:
  • Kepala Sekolah merekomendasikan siswa-siswi terbaiknya dengan mengisi data siswa dan data sekolah di pdss.snmptn.ac.id
  • Kemudian akan mendapatkan Password untuk masing-masing calon mahasiswa
  • Calon mahasiswa melakukan verifikasi data pendaftaran di pdss.snmptn.ac.id
  • Calon mahasiswa login ke web.snmptn.ac.id
  • Calon mahasiswa login menggunakan NISN dan Password yang telah diberikan oleh kepala sekolah.
  • Calon mahasiswa melakukan pengisian data secara lengkap dan benar, saat memilih Perguruan Tinggi, Pilih ITS.
  • Calon mahasiswa mencetak kartu tanda peserta.
Tata cara pendaftaran, persyaratan pendaftaran, jadwal pelaksanaan, jumlah PTN pilihan, tahapan seleksi, nama-nama PTN, dan lainnya bisa dibaca pada artikel Panduan Pendaftaran SNMPTN atau Pendaftaran Online SNMPTN.
2. Pendaftaran Online SBMPTN ITS
SBMPTN adalah seleksi jalur nasional yang seleksinya dilakukan melalui ujian tulis untuk semua peserta dan ujian tambahan berupa ujian keterampilan untuk peserta program studi bidang seni dan keolahragaan.
Berikut Alur pendaftaran SBMPTN :
  • Silahkan buka alamat pendaftaran SBMPTN di pendaftaran.sbmptn.ac.id
  • Lakukan pengisian data awal dan cetak kartu pengisian data awal jika telah mengisinya
  • Bawa kartu tersebut saat membayar biaya pendaftaran di Bank
  • Setelah membayar, akan mendapatkan KAP dan PIN.
  • Gunakan KAP dan PIN untuk login kembali ke alamat pendaftaran.sbmptn.ac.id
  • Login menggunakan KAP dan PIN yang didapatkan setelah membayar di Bank.
  • Melakukan pengisian data secara lengkap, saat memilih PTN, Pilih ITS.
  • Mencetak kartu tanda peserta SBMPTN
  • Membawa kartu tersebut dan perlengkapan lainnya saat ujian.
Tata cara pendaftaran, alur pendaftaran, persyaratan pendaftaran, kriteria penerimaan, jadwal pelaksanaan, kelompok ujian, materi ujian, nama-nama PTN pilihan, dan lainnya bisa dibaca pada artikel Panduan Pendaftaran SBMPTN atau Pendaftaran Online SBMPTN
3. Pendaftaran Jalur UMDESAIN ITS
UMDESAIN merupakan Ujian Masuk Sarjana (S1) Jurusan Desain Produk Industri ITS untuk menyeleksi calon mahasiswa baru ITS yang berpotensi dan memiliki kreatifitas untuk menempuh pendidikan akademik bidang Desain Produk, dan Desain Komunikasi Visual.
Peserta yang akan mendaftar jalur ini harus memenuhi beberapa persyaratan pendaftaran berikut ini :
Persyaratan Pendaftaran
  • Lulusan SMA/MA/SMK semua jurusan untuk lulusan 3 tahun terakhir
  • Sehat Jasmani dan Rohani,
  • Tidak buta warna dan bebas narkoba.
Informasi lainnya bisa dibaca di website resmi ITS http://smits.its.ac.id/sarjana/#umdesain . Untuk jadwal pelaksanaan dapat dilihat disini.
4. Pendaftaran Jalur PKM ITS
PKM atau Program Kemitraan dan Mandiri merupakan jalur seleksi masuk ITS yang diadakan khusus oleh pihak panitia ITS untuk menyeleksi calon mahasiswa baru.
Seleksi PKM ITS untuk semua program studi akan didasarkan pada nilai/skor yang diperoleh dalam ujian SBMPTN Tahun ini kecuali program studi Desain Produk dan Industri. Khusus untuk pilihan program studi Desain Produk Industri, seleksi akan didasarkan pada nilai/skor yang diperoleh pada ujian UMDESAIN Tahun ini
Program Kemitraan diperuntukkan bagi siswa SMA/MA dan sederajat lainnya yang sesuai dengan persyaratan yang ditentukan oleh ITS dan merupakan utusan instansi mitra (Perusahaan / Pemprov / Pemkab / Pemkot) yang mempunyai kerjasama dengan ITS yang ditunjukkan dengan adanya MoU dan MoA.
Informasi mengenai persyaratan, daftar mitra ITS, biaya pendidikan, tata cara dan lainnya bisa dibaca di situs resmi ITS yaitu http://smits.its.ac.id/sarjana/#pkm . Untuk jadwal pelaksanaan dapat dilihat disini.
5. Pendaftaran Bidikmisi ITS
Bidikmisi merupakan biaya bantuan pendidikan yang diberikan kepada siswa yang kurang mampu secara ekonomi. Calon peserta melakukan pendaftaran bidikmisi secara online ke laman bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id, kemudian siswa juga harus mendaftarkan diri menjadi peserta SNMPTN atau SBMPTN atau jalur mandiri ITS sebagai jalur penyaluran Bidikmisi.
Informasi lainnya seperti tata cara pendaftaran, jadwal pelaksanaan, persyaratan peserta, dan lainnya bisa di baca pada artikel Panduan Pendaftaran Bidikmisi atau Pendaftaran Online Bidikmisi.
 
6. Pendaftaran Lintas Jalur S-1 ITS
Lintas jalur merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang ingin melanjutkan pendidikan dari jenjang D-III melanjutkan ke jenjang S-1 di ITS untuk program pendidikan yang linier. Program Lintas Jalur S-1 dilakukan melalui 2 (dua) macam seleksi yakni : Seleksi Program Lintas Jalur S-1-Reguler, dan Seleksi Program Lintas Jalur S-1 Mandiri.
Persyaratan Pendaftaran
  • Mempunyai IP > 2,76 dan lama studi pada perguruan tinggi asal maksimal 7 (tujuh) semester.
  • Program studi D-III asal lulusan harus terakreditasi sekurang-kurangnya B
Pendaftaran Program lintas jalur dilaksanakan di Sekretariat Biro Akademik, Kemahasiswaan dan Perencanaan (BAKP) ITS, Plasa Dr. Angka Nitisastro, Kampus ITS, Sukolilo-Surabaya.
7. Pendaftaran Jenjang Diploma ITS
Selain menerima mahasiswa baru jenjang Sarjana. ITS juga menerima mahasiswa baru jenjang Diploma, baik Diploma III ataupun Diploma IV. Selain itu, ada pula program lanjut jenjang dari D-III ke D-IV untuk Bidang Teknik Sipil. Informasi lebih lanjut dapat anda lihat di http://smits.its.ac.id/diploma/
 
8. Pendaftaran Program Pendidikan Terapan ITS
Selain melaksanakan pendidikan reguler, ITS juga melaksanakan program pendidikan Terapan. Program pendidikan ITS terbagi menjadi 3 yaitu PIKTI, PAPSI, dan PRODES. Untuk itu, ITS membuka penerimaan mahasiswa baru untuk pendidikan terapan. Informasi lebih lanjut dapat dilihat di http://smits.its.ac.id/
9. Pendaftaran Program Pascasarjana ITS
Seperti tahun sebelumnya, ITS kembali membuka penerimaan mahasiswa baru untuk jenjang Magister (S2) dan Doktor (S3). Tata cara pendaftaran, persyaratan, ketentuan pendaftaran dan keterangan lainnya bisa dibaca dengan mengakses laman http://pasca.its.ac.id/. Untuk jadwal pelaksanaan dapat dilihat disini.
Itulah jalur-jalur seleksi masuk ITS yang bisa anda pilih ketika mendaftarkan diri menjadi calon mahasiswa baru ITS. Silahkan pilih dan ikuti sesuai minat dan bakat anda.
Penting!!! Apabila ada perubahan atau perbedaan informasi, maka yang berlaku adalah yang ada di website resmi ITS

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.